
Padang Pariaman – mimbarminangnews.com – Mengakhiri masa kampanye tanggal 10 Februari 2024, relawan dan Yohanes Wempi turun kepasar nagari yang ada dipadang Pariaman.
Kunjungan ini langsung bertemu dengan pedagang serta pembeli yang ada dipasar, sambil membeli beberapa komoditi untuk dibagikan ke relawan, tim sukses dan orang yang tidak mampu.
Yohanes Wempi juga diskusi tentang harga, kenaikan harga dan berapa pendapat pedangan yang bisa dinikmati selama penjualan. rata-rata pedagang mengeluhkan lemahnya daya beli masyarakat yang menyebabkan pedagang tidak dapat keuntungan.
Kunjungan Yohanes Wempi kepasar-pasar nagari menjadi kegembiraan tersendiri bagi masyarakat dipasar karena selama masa kampanye tidak ada para caleg yang datang mengunjungi pedagang tersebut.
Disamping kunjungan kepasar, Yohanes Wempi juga memberikan bantuan lampu penerangan untuk lapangan kegiatan pemuda dan lampu jalan didaerah Kayutanam.